Menuju konten utama

Daftar Formasi CPNS 2018 untuk Disabilitas di Sejumlah Kementerian

Kementerian/lembaga yang membuka kesempatan bagi penyandang disabilitas untuk menjadi CPNS

Daftar Formasi CPNS 2018 untuk Disabilitas di Sejumlah Kementerian
Seorang Penyandang disabilitas mengikuti ujian menggunakan Computer Assisted Tes (CAT) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Sosial di Badan Kepegawaian Negara Kantor Regional II Surabaya di Sidoarjo, Jawa Timur, Sabtu (28/10/2017). ANTARA FOTO/Umarul Faruq

tirto.id - Sejumlah kementerian/lembaga di pusat membuka beberapa formasi untuk penyandang disabilitas pada seleksi penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2018.

Kementerian/lembaga yang membuka kesempatan bagi penyandang disabilitas untuk menjadi CPNS antara lain Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat; Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi; Kementerian Keuangan.

Kemudian, Kementerian Pariwisata; Kementerian Komunikasi dan Informatika; Badan Pengawas Pemilu; Badan Narkotika Nasional; Badan Pusat Statistik dan Kejaksaan Agung.

  • Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat membuka peluang bagi 20 penyandang disabilitas untuk mengisi 10 formasi pada seleksi penerimaan CPNS 2018.
  • Pada Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, terdapat lima formasi yang bisa diisi oleh 10 penyandang disabilitas.
  • Kementerian Keuangan juga membuka delapan formasi bagi 12 penyandang disabilitas.
  • Kementerian Pariwisata membuka peluang bagi dua penyandang disabilitas untuk mengisi dua formasi, yaitu analis publikasi dan statistisi ahli pertama.
  • Pada Kementerian Komunikasi dan Informatika, terdapat enam formasi yang bisa diisi oleh enam penyandang disabilitas. Badan Pusat Statistik membuka peluang bagi tujuh penyandang disabilitas hanya untuk satu formasi, yaitu statistisi ahli pertama.
  • Badan Pengawas Pemilu, terdapat tiga formasi yang bisa diisi lima penyandang disabilitas.
  • Badan Narkotika Nasional membuka peluang bagi empat penyandang disabilitas untuk mengisi tiga formasi, yaitu auditor terampil, pengelola teknologi informasi dan pengelola laboratorium.
  • Kejaksaan Agung juga membuka satu formasi bagi satu penyandang disabilitas, yaitu pranata komputer ahli pertama.
Terkait dengan pengumuman penerimaan CPNS tahun 2018 ini, Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Bima Haria Wibisana juga bersurat kepada Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) kementerian/lembaga/pemda untuk mengumumkan penerimaan CPNS instansi masing-masing pada tanggal 19 September 2018.

“Pendaftaran seleksi CPNS dibuka melalui sscn.bkn.go.id paling cepat tanggal 26 September 2018,” ungkap Bima.

Baca juga artikel terkait CPNS 2018 atau tulisan lainnya dari Yulaika Ramadhani

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Yulaika Ramadhani
Editor: Yulaika Ramadhani