Menuju konten utama

Daftar Bioskop yang Buka Saat PSBB & Panduan Nonton di Masa Pandemi

Daftar bioskop yang buka saat PSBB Jakarta dan panduan menonton di masa pandemi.

Daftar Bioskop yang Buka Saat PSBB & Panduan Nonton di Masa Pandemi
Pengunjung membeli makanan sebelum menonton film di salah satu bioskop di Jakarta, Rabu (21/10/2020). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat.

tirto.id - Pandemi COVID-19 membuat pemerintah terpaksa menutup bioskop guna mengurangi penyebaran virus corona. Namun, kini Pemprov DKI Jakarta telah memberikan izin kepada empat jaringan bioskop CGV untuk buka kembali dengan menerapkan protokol kesehatan.

Pemberian izin pembukaan bioskop merujuk pada Surat Keputusan No.268 Tahun 2020 tentang pembukaan kembali usaha pariwisata di masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Transisi bagi usaha bioskop, tertanggal 20 Oktober 2020.

Empat bioskop yang diizinkan dibuka kembali adalah CGV Grand Indonesia, CGV AEON Mall Jakarta Garden City (JGC), CGV Green Pramuka Mall, dan CGV Transmart Cempaka Putih.

Bioskop dibuka pukul 12.00 WIB dan tutup mengikuti jam operasional mal. Kapasitas penonton dalam satu teater pun dibatasi menjadi hanya 25% penonton dari keseluruhan kapasitas ruangan.

"Meski saat ini hanya diperbolehkan 25 persen, pembukaan kembali bioskop diharapkan juga bisa menggairahkan kembali aktivitas rumah produksi dalam memproduksi film-film nasional, membantu memulihkan ekonomi di sektor industri kreatif khususnya perfilman," ujar Public Relations CGV Hariman Chalid Rabu (21/10/2020), seperti dikutip Antara News.

Protokol lain yang harus dipatuhi, yaitu penonton harus memakai masker di seluruh area bioskop, termasuk saat menonton film. Penonton juga dianjurkan memakai face shield. Makan dan minum hanya diizinkan di area cafe, bukan di dalam teater ketika menonton.

Penonton dan seluruh karyawan wajib menjaga jarak dan tidak berkerumun di seluruh area bioskop, termasuk menjaga jarak saat antrean masuk dan keluar teater. Penonton juga harus rutin mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer.

Penonton hanya diperbolehkan bagi mereka yang berusia 12 tahun hingga 60 tahun. Penonton juga disarankan membeli tiket secara daring (online) dan pembayaran dilakukan dengan alat pembayaran digital.

Film yang diputar di bioskop saat ini yaitu Train to Busan2: Peninsula, The Swordsman, Deliver Us from Evil, The Secret Garden, Eyes on Me, serta Bloodshot. Jadwal film yang ditayangkan keempat bioskop tersebut dapat dilihat dari laman resmi berikut.

CGV Grand Indonesia

CGV AEON Mall Jakarta Garden City

CGV Green Pramuka Mall

CGV Transmart Cempaka Putih

Selain di Jakarta, dilansir dari laman resmi CGV, pihaknya sudah melakukan reopening di Batam pada tanggal 16 Oktober 2020 dan Bandung pada 9 Oktober 2020. Sementara Jakarta menjadi kota ketiga yang melakukan reopening pada tanggal 21 Oktober 2020.

Baca juga artikel terkait BIOSKOP atau tulisan lainnya dari Siti Ninda Lestari

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Siti Ninda Lestari
Penulis: Siti Ninda Lestari
Editor: Dipna Videlia Putsanra