Menuju konten utama

Daftar 5 Provinsi Penerima BLT Upah BPJS Ketenagakerjaan Terbanyak

BLT Upah BPJS Ketenagakerjaan tahap dua telah cair, hingga saat ini ada lima provinsi yang paling banyak mendapat bansos ini.

Daftar 5 Provinsi Penerima BLT Upah BPJS Ketenagakerjaan Terbanyak
Ilustrasi BLT Upah BPJS . foto/istockphoto

tirto.id - Subsidi atau bantuan langsung tunai (BLT) upah bagi karyawan dengan gaji di bawah Rp5 juta telah disalurkan kepada 5,5 juta pekerja. Penyaluran itu meliputi tahap I dan II.

Hingga saat ini, terdapat lima provinsi di Indonesia yang menerima BLT Upah terbanyak. DKI Jakarta menjadi provinsi yang pekerjanya menerima bantuan subsidi upah (BSU) terbanyak dengan jumlah 1.071.414 pekerja atau sekitar 19,48 persen.

Provinsi lain menduduki lima teratas penerima bantuan itu yaitu Jawa Barat (1.029.830 pekerja), Jawa Tengah (702.531 pekerja), Jawa Timur (560.670 pekerja) dan Banten (455.193 pekerja).

Sebelumnya, pemerintah mulai menyalurkan subsidi upah yang sampai saat ini sudah masuk dalam tahap kedua. Tahap I pemerintah menyalurkan kepada 2,5 juta pekerja dan Tahap II kepada 3 juta pekerja.

Bantuan dengan total Rp2,4 juta itu ditargetkan dapat diberikan kepada 15,7 juta pekerja swasta dan pemerintah non-PNS dengan pendapatan kurang dari Rp5 juta.

Data rekening pekerja didapat dan diverifikasi oleh BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) yang kemudian diperiksa kembali oleh Kemnaker sebelum disalurkan.

Cara Daftar BLT Upah BPJS Ketenagakerjaan

Anda yang belum mendapatkan bantuan subsidi upah ini bisa menghubungi HRD tempat bekerja untuk didaftarkan ke BPJS Ketenagakerjaan.

Sementara HRD yang belum memasukkan data nomor rekening karyawan di SIPP Online BPJS Ketenagakerjaan sebagai penerima bantuan subsidi upah, bisa mengikuti tahapan pengisian data berikut:

  • Akses https://sipp.bpjsketenagakerjaan.go.id/;
  • Login dengan email dan password yang telah terdaftar;
  • Pilih menu monitoring iuran;
  • Klik detail tenaga kerja pada kolom action;
  • Kemudian akan tampil informasi tenaga kerja;
  • Pilih koreksi data TK masal;
  • Download template excel;
  • Isi data Nomor Rekening, Nama Rekening dan Nama Bank;
  • Kemudian pilih upload setelah selesai pengisian tabel;
  • Tunggu hingga prosesnya selesai;
  • Akan ada notifikasi yang artinya data Anda telah tersimpan.

Daftar 5 Provinsi Penerima BLT Upah Terbanyak

DKI Jakarta - 1.071.414 pekerja;

Jawa Barat - 1.029.830 pekerja;

Jawa Tengah - 702.531 pekerja;

Jawa Timur - 560.670 pekerja;

Banten - 455.193 pekerja.

Daftar 5 Provinsi Penerima BLT Upah Paling Sedikit

Nusa Tenggara Timur - 7.264 pekerja;

Sulawesi Barat - 5.980 pekerja;

Sulawesi Tenggara - 5.789 pekerja;

Gorontalo - 4.963 pekerja;

Maluku Utara - 2.514 pekerja.

Baca juga artikel terkait BLT BPJS atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Yantina Debora
Editor: Agung DH