Menuju konten utama

Comeback Lee Hi Ditandai Rilis MV "NO One" Feat B.I iKON di YouTube

video musik "NO ONE" yang menandai comeback Lee Hi dapat disimak di saluran resmi YouTube pada Kamis, (30/5/2019)

Comeback Lee Hi Ditandai Rilis MV
Lee Hi, “No One". Youtube/@OfficialLEEHI

tirto.id - Solois YG Entertainmnet, Lee Hi secara resmi comeback ke dunia musik. Hal ini ditandai dengan dirilisnya video musik (MV) lagu “NO ONE” feat B.I iKON di saluran resmi YouTube pada Kamis, (30/5/2019) pukul 06.00 p.m waktu Korea atau 16.00 WIB.

Berdurasi 3 menit 30 detik, MV dimulai dengan suara khas milik Lee Hi, pada kalimat awal lagu ia melontarkan kalimat, “Apakah ada orang di sana? Adakah orang yang bisa memelukku?”.

Lantunan suara Lee Hi terus mengalir indah, kemudian pada menit ke-1 detik16, B.I iKON menyambutnya dengan rap apik, menambahkan warna pada lagu “NO ONE” yang memiliki instrumen khas India.

MV semakin menarik pada menit ke 2 detik ke 20, saat Lee Hi menunjukan sisi misterius, ia duduk mengenakan busana nuansa merah, dan tangannya seakan menggapai rembulan. Video kemudian ditutup dengan adegan Lee Hi menatap tajam ke arah kamera.

“NO ONE” merupakan lagu utama album terbaru Lee Hi bertajuk“24˚ C”. Lagu ini jga merupakan hasil kolaborasi Lee Hi dengan rapper B.I iKON. Selain menyumbangkan suaranya, B.I juga ikut menulis lirik lagu tersebut.

Album terbaru Lee Hi bertajuk “24˚ C” sendiri secara keseluruhan memiliki 5 track lagu yakni “NO WAY,” “NO ONE,” “Love is Over,” “20MIN,” dan “1, 2”.

Dalam lagu “1, 2” Lee Hi berkolaborasi dengan Choi Hyun Suk personel boy group Treasure. Hyun Suk juga ikut serta menulis lirik lagu tersebut, bersama B.I iKON. Kemudian dalam lagu “NO WAY”, Lee Hi menggaet penyanyi pria, G.Soul.

Lagu “NO ONE” terinspirasi dari lagu bertajuk sama milik Han Young Ae yang merupakan penyanyi blues kawakan Korea. Sementara liriknya menceritakan tentang kesepian dan pencarian.

“Lagu ini terinspirasi oleh lagu “NO ONE” dari Han Young Ae, dan saya melakukan yang terbaik untuk bisa menggambarkan emosi kesepian dengan baik,” ujar Lee Hi, seperti diwartakan YG Life.

Sementara itu, album kali ini menjadi penanda kembalinya penyanyi jebolan program K-Pop Star Season 1” ini setelah 3 tahun hiatus, sejak lagu “BREATH” dari album Soulite dirilis 2016.

Menurut pihak YG Entertainment, mengutip The Korea Times, alasan Lee Hi lama hiatus, karena ia ingin menyuguhkan musik yang memuaskan hatinya.

“Karena dia ingin membuat musik yang sesuai dengan hatinya. Dia (Lee Hi) telah 'menyimpan' puluhan lagu selama waktu istirahatnya. Karenanya, ia akan aktif bermusik pada tahun ini,” tutur perwakilan YG.

Baca juga artikel terkait K-POP atau tulisan lainnya dari Nuraini Ika

tirto.id - Film
Penulis: Nuraini Ika
Editor: Fitra Firdaus