Menuju konten utama

Cara Mengatasi dan Penyebab WhatsApp Diblokir Sementara

WhatsApp Plus dan GB Whatsapp diblokir sementara karena WA tidak mengizinkan penggunaan aplikasi pihak ketiga. Berikut cara terlepas dari blokiran WhatsApp.

Cara Mengatasi dan Penyebab WhatsApp Diblokir Sementara
Centang biru tanda baca di aplikasi Whatsapp. FOTO/istimewa

tirto.id - Penyebab WhatsApp diblokir sementara adalah karena pengguna melanggar aturan, salah satunya menggunakan versi aplikasi WhatsApp tak resmi, macam GB WhatsApp dan WhatsApp Plus. Lantas, bagaimana cara mengatasi WhatsApp terblokir?

WhatsApp punya kebijakan memulihkan akun jika pengguna memenuhi persyaratan yang diajukan. Dalam laman FAQ WhatsApp, pengguna yang tak memenuhi persyaratan yang diajukan, akunnya bahkan bisa diblokir secara permanen.

GB WhatsApp dan WhatsApp Plus pada dasarnya mirip dengan WhatsApp, tetapi menawarkan fitur yang tak ada di WhatsApp, salah satunya opsi mengganti tema. Menurut WhatsApp, dua aplikasi itu adalah aplikasi versi WhatsApp yang telah dimodifikasi.

"Aplikasi tak resmi [GB WhatsApp dan WhatsApp Plus] dikembangkan oleh pihak ketiga dan melanggar ketentuan layanan kami. WhatsApp tak mendukung aplikasi pihak ketiga kamera kami tak dapat memvalidasi praktik keamanannya," tulis WhatsApp.

Cara Mengatasi WA Diblokir

Cara mengatasi akun WhatsApp yang diblokir sementara sebenarnya sepele, yakni dengan beralih ke aplikasi WhatsApp resmi, setelah periode blokir berakhir. WhatsApp pun telah memberikan panduan cara beralih ke aplikasi resmi agar data di aplikasi 'ilegal' tak hilang usai beralih.

Beralih dari GB WhatsApp ke WhatsApp Resmi

  1. Tunggu hingga blokir sementara berakhir. Penunjuk waktu akan memperlihatkan jangka waktu pemblokiran
  2. Di GB WhatsApp, ketuk Opsi lainnya > Chat > Cadangan chat
  3. Buka Setelan Telepon > ketuk Penyimpanan > File
  4. Temukan folder GB WhatsApp kemudian ketuk dan tahan untuk memilih folder tersebut
  5. Di sudut kanan atas, ketuk Lainnya > Ubah nama dan ubah nama folder menjadi “WhatsApp”
  6. Buka Play Store dan unduh aplikasi WhatsApp resmi
  7. Di WhatsApp, verifikasi nomor telepon
  8. Pada layar Pencadangan, ketuk Pulihkan > Berikutnya
  9. WhatsApp akan dimuat beserta chat yang telah dikembalikan

Beralih dari WhatsApp Plus ke WhatsApp Resmi

  1. Simpan riwayat chat seperti langkah di GB WhatsApp
  2. Nantinya, riwayat tersebut akan ditransfer secara otomatis ke aplikasi WhatsApp resmi. Pelajari cara menyimpan riwayat chat di sini
  3. Buka Play Store dan unduh aplikasi WhatsApp
  4. Verifikasi nomor telepon

WhatsApp mulai Mei 2019 telah melakukan pemblokiran kepada pengguna aplikasi tak resmi atau bikinan pihak ketiga, termasuk GB WhatsApp.

Mengenai GBWhatsApp, merupakan aplikasi identik dengan WhatsApp, yang telah dimodifikasi sedemikian rupa, atau lebih populer dengan istilah WhatsApp Mod. Sejumlah pengguna yang menggunakan aplikasi Mod ini melaporkan akunnya telah diblokir sementara.

WhatsApp pada Maret 2019 telah memperingatkan penggunanya agar tidak menggunakan aplikasi pihak ketiga, merujuk pada aplikasi Mod.

Mengenai aplikasi yang dipersoalkan, termasuk WhatsApp Plus, menawarkan sejumlah fitur yang tak diakomodir oleh aplikasi WhatsApp resmi.

Fitur-fitur tersebut seperti utak-atik tema, kapasitas kirim berkas lebih besar, mengganti jenis huruf, menyembunyikan tombol mikrofon, dan masih banyak lagi.

Sekadar diketahui, aplikasi WhatsApp Mod ini cukup mudah ditemukan di internet dan dapat diunduh gratis.

Baca juga artikel terkait WHATSAPP atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH
Penyelaras: Ibnu Azis