Menuju konten utama

Cara Cek Hasil SMMPTN Barat Untirta 2022 & Jadwal Daftar Ulang

Berikut ini adalah cara cek hasil dan daftar ulang SMMPTN Barat 2022 Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta).

Cara Cek Hasil SMMPTN Barat Untirta 2022 & Jadwal Daftar Ulang
Pengumuman SMM PTN-Barat 2022. (Instagram/smmptnbaratofficial)

tirto.id - Pengumuman hasil Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN) Barat untuk Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) dijadwalkan rilis pada hari ini, Senin (18/7/2022) pukul 16.00 WIB.

Pengumuman tersebut rencananya akan dipublikasikan secara online melalui laman pengumuman.smmptnbarat.id dan 8 link mirror lainnya.

Sesuai dengan jadwal yang ditetapkan oleh panitia seleksi, SMMPTN Barat 2022 telah melaksanakan tahap ujian tulis berbasis komputer (UTBK) pada 30 Juni hingga 14 Juli 2022.

Setelah peserta dinyatakan lulus hasil seleksi SMMPTN 2022 Barat Untirta, maka mereka wajib melakukan proses daftar ulang. Daftar ulang SMMPTN 2022 Barat Untirta dijadwalkan pada 18 - 27 Juli 2022.

Setiap calon mahasiswa yang tidak dapat memenuhi ketentuan daftar ulang tersebut maka dinyatakan mengundurkan diri sebagai calon mahasiswa Universitas Sultan Ageng Tirtayasa.

Cara Cek Hasil SMMPTN Barat Untirta 2022

Berikut ini adalah tata cara mengecek hasil seleksi SMMPTN Barat Untirta 2022:

  1. Pastikan Calon Mahasiswa memiliki koneksi internet yang stabil.
  2. Pengumuman dapat diakses melalui perangkat komputer, laptop, tablet, ataupun ponsel pintar.
  3. Calon Mahasiswa sudah memiliki data nomor peserta UTBK-SMMPTN 2022 dan tanggal lahir yang terdaftar.
  4. Kunjungi laman pengumuman.smmptnbarat.id atau link mirror https://smmptn.untirta.ac.id/.
  5. Masukkan nomor peserta UTBK-SMMPTN 2022 dan tanggal lahir Anda.
  6. Klik "Cek Hasil Seleksi".

Cara Daftar Ulang SMMPTN Barat Untirta 2022

Berikut ini adalah cara daftar ulang SMMPTN Barat 2022 Universitas Sultan Ageng Tirtayasa:

A. Mempersiapkan dokumen yang harus diunggah (upload) dalam bentuk pdf atau jpg (ukuran file tidak melebihi 250 KB).

Dokumen-dokumen yang harus disiapkan:

  1. Pakta Integritas Uang Kuliah Tunggal (download, cetak, isi, scan Asli).
  2. Surat Pernyataan Mentaati Peraturan (download, cetak, isi, scan Asli).
  3. Surat Keterangan Data Keluarga (download, cetak, isi, scan Asli).
  4. Ijazah bagi lulusan 3 tahun terakhir : 2020, 2021, dan 2022 / Surat Keterangan Lulus (SKL) bagi lulusan tahun 2022 yang belum memperoleh Ijazah / Surat Keterangan Belum Ujian dari Sekolah bagi yang belum ujian (Asli/Dilegalisir).
  5. Bagi yang belum melakukan Ujian di Sekolahnya bisa menggunakan Surat Keterangan Kelas XII dari Sekolah.
  6. Kartu Peserta Tes (Asli).
  7. Akta Kelahiran (Asli/Dilegalisir).
  8. Kartu Keluarga (Asli/Dilegalisir).
  9. Bukti pembayaran listrik bagi pelanggang pascabayar atau bukti pembelian token listrik bagi pelanggan prabayar (Asli).
  10. Bagi pelanggan listrik 450VA yang digratiskan dan tidak memiliki bukti pembayaran bisa membuatnya di halaman https://stimulus.pln.co.id/.
  11. Bukti SPT Pajak Penghasilan Tahunan bagi yang memiliki.
  12. Surat Tes Bebas Narkoba terbaru dari Rumah Sakit Pemerintah/BNN (scan Asli dan upload).
  13. Surat Keterangan Kesehatan dari Rumah Sakit/Klinik/Puskesmas (scan Asli dan upload).
  14. Surat Sehat, Buta Warna dan Narkoba harus yang terbaru atau pemeriksaan mulai tanggal 23 Juni - 30 Juni 2022.
  15. Surat Pemeriksaan Buta Warna dari Rumah Sakit/Klinik/Puskesmas untuk Program Studi tertentu (scan dan upload).
  16. Bukti Penghasilan Ayah atau diisi dengan penghasilan Wali yang membiayai Kuliah.
  17. Foto diri berukuran 4×6 dengan format JPG sesuai dengan ketentuan berikut.
  18. Berkas dan registrasi tambahan bagi pendaftar KIP-Kuliah bisa diakses di sini.
B. Menunggu Username dan Password untuk login ke lamanhttps://admisi.untirta.ac.id yang akan dikirim oleh Panitia Registrasi ke email calon mahasiswa baru.

C. Cetak Bukti Registrasi Online dan simpan sebagai bukti jika dibutuhkan (tidak perlu tanda tangan petugas)

D. Menerima nominal UKT yang bisa dilihat di https://admisi.untirta.ac.id menggunakan akun username dan password masing-masing sesuai jadwal pembayaran.

E. Melakukan Pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) di Bank BNI seluruh Cabang Indonesia melalui Teller atau ATM.

F. Menerima Nomor Induk Mahasiswa (NIM) dan Password SIAKAD akan dikirim melalui email masing-masing setelah Pembayaran terkonfirmasi Lunas.

G. Selesai, Mahasiswa Baru selanjutnya menghubungi Fakultas dan Program Studi masing masing untuk Kegiatan Belajar Mengajar (KBM).

Selain itu, jika ada pengumuman atau perubahan jadwal akan diberitahukan kemudian melalui laman resmi:

https://admisi.untirta.ac.id

https://untirta.ac.id

https://registrasi.untirta.ac.id

Sementara itu, informasi daftar ulang SMMPTN 2022 Untirta melalui laman resmi berikut ini.

Baca juga artikel terkait SMMPTN 2022 atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yantina Debora