Menuju konten utama

"Boy With Luv" BTS Ukir Rekor Baru di Chart Spotify

BTS menyalip BLACKPINK di "Daily Global Top 200" chart Spotify usai “Boy With Luv” berada di posisi ke-3 tangga lagu ini.

Boy Grup BTS. Twitter/@BigHitEnt

tirto.id - BTS menjadi artis Korea dengan peringkat tertinggi di "Daily Global Top 200" chart Spotify usai “Boy With Luv” berada di posisi ke-3 dalam tangga lagu ini.

Melansir Naver, Senin (15/4/2019), pencapaian tersebut diketahui usai Spotify merilis data "Daily Global Top 200" chart per tanggal 13 April. Posisi tersebut naik satu peringkat dari pencapaian mereka sebelumnya pada pada Kamis (12/4).

Sebagai informasi, menurut Soompi, artis Korea dengan peringkat tertinggi di chart Spotify tersebut sebelumnya dipegang oleh BLACKPINK lewat “Kill This Love”.

Girl group yang yang digawangi oleh Jisoo, Jennie, Rose, dan Lisa ini berada di posisi ke-4 pada 5 April lalu. Kini pencapaian BLACKPINK "pecah" sepekan usai BTS merilis “Boy With Luv” yang merupakan title track dari album terbaru mereka, “Map of The Soul:Persona”.

Tak hanya itu, beberapa lagu lain dari album “Map of The Soul: Persona” juga berhasil masuk dalam "Top 50" chart Spotify, yakni “Microcosmos” (22), “Make it Right” (26), “HOME” (28), “Dionysus” (36), “Jamais Vu” (39), serta “Intro: Persona” (50).

Selain populer di chart global, lagu “Boy With Luv” juga berhasil menguasai tangga lagu Korea dan bahkan berhasil meraih Perfect All Kill (PAK) atau berada di puncak teratas dalam 7 chart realtime dan daily, mulai dari Melon, Genie, Bugs, Mnet, Naver, Soribada, dan juga Flo.

“Boy With Luv” berhasil pula menguasai posisi teratas di iChart baik mingguan ataupun realtime.

Sementara itu, sebagai bagian dari aktivitas comeback mereka, BTS dalam waktu dekat akan tampil dalam acara musik "M Countdown BTS Comeback Special" di stasiun televisi Mnet pada 18 April mendatang.

Baca juga artikel terkait MUSIK K-POP atau tulisan lainnya dari Syarifah Aini

tirto.id - Musik
Penulis: Syarifah Aini
Editor: Ibnu Azis