Menuju konten utama

Blue Bird Sediakan Mobil Listrik Tesla Model X & BYD e6 untuk Taksi

Blue Bird akan mulai mengoperasikan 30 unit mobil listrik jenis BYD e6 A/T dan Tesla Model X 75D A/T pada bulan Mei 2019.

Blue Bird Sediakan Mobil Listrik Tesla Model X & BYD e6 untuk Taksi
Ilustrasi - taksi Blue Bird. ANTARA FOTO/Dino/HO

tirto.id - PT Blue Bird Tbk meluncurkan mobil listrik untuk layanan taksi. Menurut Direktur Blue Bird, Adrianto Djokosoetono, perusahaannya mempersiapkan operasional mobil listrik ini sejak setahun lalu usai ada arahan Kemenhub dan Kementerian ESDM untuk menurunkan emisi kendaraan bermotor.

Adrianto mengatakan Blue Bird berencana mengoperasikan 30 unit mobil listrik untuk layanan taksi perusahaan ini mulai Mei 2019.

"Untuk yang pertama, kami meluncurkan mobil tenaga listrik sebagai armada terbaru untuk layanan Blue Bird dan Silver Bird, yaitu BYD e6 A/T dan Tesla Model X 75D A/T," kata Adrianto di Kantor Pusat Blue Bird, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (22/4/2019).

Dia menjelaskan, 5 mobil untuk layanan Silver Bird (eksekutif) ialah SUV Tesla Model X 75D. Mobil listrik untuk layanan Silver Bird tampil dengan warna hitam. Adapun 25 mobil MPV BYD e6 untuk layanan Blue Bird (reguler).

Adrianto menambahkan Blue Bird menargetkan bisa mengoperasikan 200 unit mobil listrik pada tahun 2020.

"Bluebird akan menghilangkan 434.095 kg emisi co2 atau konsumsi BBM sebanyak 1.898.182 liter dan penambahan 2000 unit [pada] periode tahun 2020 - 2025, [yang] akan menghilangkan 21.704.760 kg emisi co2 atau setara dengan konsumsi BBM sebanyak 94.909.091 liter," ujar dia.

Baca juga artikel terkait MOBIL LISTRIK atau tulisan lainnya dari Selfie Miftahul Jannah

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Selfie Miftahul Jannah
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Addi M Idhom