Menuju konten utama

Bioskop di Jakarta Buka Lagi, CGV Batasi Jumlah Penonton & Usianya

Sesuai peraturannya, CGV batasi umlah pengunjung sebanyak 25 persen dari kapasitas normal dan usia dibatasi 12-60 tahun.

Bioskop di Jakarta Buka Lagi, CGV Batasi Jumlah Penonton & Usianya
Suasana bioskop CGV. (ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/foc.)

tirto.id - CGV baru membuka empat bioskopnya yang ada di Jakarta mulai hari ini, Rabu (21/10/2020) yakni di Grand Indonesia; Green Pramuka Mall; Transmart Cempaka Putih, dan AEON Mall Jakarta Garden City.

Pembukaan bioskop merujuk pada Surat Keputusan no 268 tahun 2020 tentang pembukaan kembali usaha pariwisata di masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) Transisi bagi usaha bioskop, tertanggal 20 Oktober 2020.

CGV mendapatkan izin setelah memaparkan protokol kesehatan kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI melalui Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Dinas Kesehatan, dan Dinas Komunikasi dan Informatika selaku tim teknis.

"Menyimpulkan bahwa protokol kesehatan bioskop CGV telah sesuai dengan protokol kesehatan yang disarankan Pemprov DKI Jakarta," kata Public Relations CGV, Hariman Chalid melalui keterangan tertulisnya, Rabu (21/10/2020).

Selama beroperasi, CGV akan menerapkan protokol kesehatan secara ketat sesuai dengan panduan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan Pemprov DKI Jakarta.

Beberapa protokol kesehatan yang akan diterapkan oleh Bioskop CGV selama masa pandemi demi keselamatan seperti membatasi usia pengunjung, yaitu hanya usia 12 sampai 60 saja yang diizinkan menonton bioskop. Jumlah pengunjung pun hanya diizinkan sebanyak 25 persen dari kapasitas.

Mengimbau agar pengunjung memesan tiket menonton dan makan minum secara daring dengan pembayaran dengan metode digital.

Staf dan penonton wajib memakai masker di seluruh area bioskop, mengecek suhu tubuh penonton sebelum masuk ke area bioskop, dan melakukan sistem pelacakan pengunjung (Tracing) dengan QR Code dan Manual.

"Mengurangi kapasitas tempat duduk di ruang auditorium guna menjaga jarak aman antar penonton," ucapnya.

Kemudian mengkonsumsi produk makanan dan minuman dari CGV, tetapi tak boleh dibawa ke Auditorium. Menerapkan prosedur kebersihan dengan cairan disinfektan di seluruh area bioskop, setelah penayangan film, dan menyediakan hand sanitizer.

"Pembukaan bioskop dengan protokol kesehatan yang ketat sekaligus akan menjadi edukasi CGV kepada masyarakat bahwa menonton di bioskop aman dan nyaman," tuturnya.

Beberapa film yang akan ditayangkan di CGV saat ini adalah Train To Busan Presents PENINSULA. Juga beberapa film Indonesia yang sempat tertunda penayangannya akibat pandemi COVID-19 yaitu The Swordsman, Bloodshot, Deliver us from Evil, Eyes on Me, dan The Secret Garden.

Penayangan film di bioskop CGV akan dimulai pukul 12.00 WIB, dan film terakhir akan menyesuaikan dengan jam operasional pusat perbelanjaan dimana bioskop CGV berada.

Baca juga artikel terkait BIOSKOP BUKA atau tulisan lainnya dari Riyan Setiawan

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Bayu Septianto