Menuju konten utama
Berita Internasional Terkini

Berita Perang Rusia-Ukraina Hari Ini: Bagaimana Situasi Terbarunya?

Berita perang Rusia-Ukraina hari ini, Rabu, 3 Agustus 2022, situasi terkini dan kondisi terbarunya.

Berita Perang Rusia-Ukraina Hari Ini: Bagaimana Situasi Terbarunya?
Pemadam kebakaran berkumpul dekat gerbong-gerbong tangki sembari berupaya memadamkan api di suatu pangkalan minyak di Budyonnovsky, Donetsk,pada Selasa (26/07/2022). (ANTARA FOTO/Press Service of Emergencies Ministry of Donetsk People's Republic/Handout via REUTERS/foc/UYU)

tirto.id - Perang Rusia dan Ukraina masih terus berkecamuk sampai hari ini, Rabu, 3 Agustus 2022. Menurut berita terbaru, Rusia menuduh Amerika Serikat "terlibat langsung" dalam perang karena memberi informasi ke Ukraina soal target serangan rudal jarak jauh.

Seperti dilaporkan The Guardian, tudingan Rusia itu langsung dibantah oleh wakil kepala intelijem militer Ukraina, Vadym Skibitsky. Menurut dia, pejabat AS tidak memberikan informasi penargetan langsung meskipun dia mengakui ada konsultasi.

Di sisi lain, AS juga menjatuhkan sanksi kepada, Alina Kabaeva, wanita yang mengaku kekasih Presiden Rusia, Vladimir Putin. Asetnya di AS dibekukan dan orang Amerika dilarang berurusan dengannya.

Kapal pengangkut biji-bijian pertama yang mengekspor makanan dari Ukraina di bawah kesepakatan telah mencapai pintu masuk Bosphorous Turki dari Laut Hitam. Kapal itu membawa 26.527 ton jagung ke Lebanon.

Menurut pejabat, ini merupakan kapal pertama dari 27 kapal yang akan meringankan krisis pangan global.

Sementara itu, G7 mengancam akan merampas pendapatan Rusia dengan cara memblokir layananpengangkutan minyak secara global jika tidak mengindahkan batas harga minyak yang diusulkan.

Di sisi lain, Rusia mengaku tidak akan mematuhi hal tersebut, bahkan mereka akan mengirim ke negara-negara yang tidak mendukung batas harga.

Kapal perang korvet Rusia Aleksin

Kapal perang korvet Rusia, Aleksin, meluncurkan rudal saat parade yang memperingati Hari Angkatan Laut di Baltiysk di wilayah Kaliningrad, Rusia, Minggu (31/07/2022). (ANTARA FOTO/REUTERS/Vitaly Nevar/wsj/RST)

Situasi Terkini Perang Rusia dan Ukraina

Seperti diberitakan Reuters, Rusia mengatakan pada Selasa bahwa tentaranya telah melakukan serangan mematikan terhadap pasukan Ukraina di wilayah Mykolaiv selatan Ukraina dan wilayah Kharkiv timur.

Menurut kementerian pertahanan Rusia, pasukannya juga telah menghancurkan tujuh gudang amunisi di timur dan selatan Ukraina, termasuk di wilayah Zaporizhzhia. Namun demikian, Reuters tidak dapat segera memverifikasi laporan medan perang.

Al Jazeera melaporkan, Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken mengatakan, pasukan Rusia telah menggunakan pembangkit listrik tenaga nuklir Zaporizhzhia Ukraina sebagai "perisai nuklir".

Wakil menteri luar negeri Ukraina, Mykola Tochytskyi mengatakan, diperlukan kebersamaan untuk "mencegah bencana nuklir". Dia menyerukan kepada masyarakat internasional untuk "menutup langit" atas pembangkit listrik tenaga nuklir Ukraina dengan sistem pertahanan udara.

Di sisi lain, Ukraina mengaku melihat bukti bahwa Rusia mengerahkan kembali pasukannya untuk mempertahankan wilayah yang sudah direbut.

Baca juga artikel terkait PERANG RUSIA VS UKRAINA atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Politik
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Iswara N Raditya