Menuju konten utama

Banjir Jakarta Hari Ini: Daftar 30 Jalan Jakbar yang Terendam Air

Update banjir Jakarta hari ini: 30 ruas jalan di Jakarta Barat yang terendam air.

Banjir Jakarta Hari Ini: Daftar 30 Jalan Jakbar yang Terendam Air
Sejumlah petugas Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta melakukan pengerukan endapan lumpur menggunakan alat berat eskavator, di Kali Ciliwung, Kampung Melayu, Jakarta Timur, Sabtu (19/9/2020). ANTARA FOTO/ Fakhri Hermansyah.

tirto.id - Banjir di Jakarta hari ini merendam 30 ruas jalan umum di Jakarta Barat dengan ketinggian air 30-80 sentimeter (cm). Penyebab banjir adalah curah hujan tinggi serta luapan Kali Ciliwung pada Selasa (22/9/2020) pagi.

Berikut ini 30 ruas jalan yang terendam banjir di Jakarta Barat berdasarkan data dari ​Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI:

1. Taman Katalia Selatan RT 03/RW 11, Kelurahan Kota Bambu Utara, Kecamatan Palmerah, dengan ketinggian air 15 sentimeter.

2. Jalan Anggrek, RT 5/RW 2, Kelurahan Kelapa Dua, Kecamatan Kebon Jeruk, dengan ketinggian air 20-30 sentimeter.

3. Jalan Taman FF, RW 05, Kelurahan Sukabumi Selatan, Kecamatan Kebon Jeruk, dengan ketinggian air 30 sentimeter.

4. Jalan Darma Wanita V, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 20 sentimeter.

5. Jalan Kembangan Raya RT004/RW03, Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan, dengan ketinggian air 15 sentimeter.

6. Jalan Teratai, Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan, dengan ketinggian air 50 sentimeter.

7. Jalan Basmol RT012/RW06, Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan, dengan ketinggian air 10 sentimeter.

8. Jalan Taman Kota, Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan, dengan ketinggian air 30 sentimeter.

9. Jalan Latumenten 3 Barat Nomor 41 F, RT 10/RW 4, Jelambar, Kecamatan Grogol Petamburan, dengan ketinggian air 10 sentimeter.

10. Jalan Perumahan Green Garden Blok N10A Nomor 52, RT 03/RW 10, Kedoya Utara, Kecamatan Kebon Jeruk, dengan ketinggian air 20 sentimeter.

11. Jalan Sanggrahan, Kelurahan Kembangan Selatan, Kecamatan Kembangan, dengan ketinggian air 15 sentimeter.

12. Jalan H Sarimun, Kelurahan Kembangan Selatan, Kecamatan Kembangan, dengan ketinggian air 30 sentimeter.

13. Jalan Dharma Wanita IV RT 011/RW 02, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 10 sentimeter.

14. Jalan H Djairi RT 013/RW 02, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 10 sentimeter.

15. Jalan Cempaka Raya RT 007/RW 011, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 10 sentimeter.

16. Jalan Nusa Indah RT 005/RW 012, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 10 sentimeter.

17. Jalan Taruna Indah, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 15 sentimeter.

18. Jalan Klingkit RT 006/RW 012, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 10 sentimeter.

19. Jalan Carina Sayang RT 009/RW 10, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 10 sentimeter.

20. Jalan Suka Menanti RT 008/RW 011, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 10 sentimeter.

21. Jalan Perumahan Green Garden Blok N10A No52, RT03/RW10, Kedoya Utara, Kecamatan Kebon Jeruk, dengan ketinggian air 20 sentimeter.

22. Jalan Bambu Kuning IX RT 011/RW 03, Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 15 sentimeter.

23. Jalan EE Raya RT 011/RW 04, Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 15 sentimeter.

24. Jalan Bambu Larangan RT 003/RW 05, Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 20 sentimeter.

25. Jalan Nuri IV-V RT 007-008/RW 06, Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 15 sentimeter.

26. Bulak Tembok RT 005-006/RW 06, Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 30 sentimeter.

27. Jalan Merpati IV RT 006/RW 06, Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 15 sentimeter.

28. Jalan Pulo Harapan Indah RT 009/RW 10, Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 10 sentimeter.

29. Jalan Jaya XXV RT 001/RW 10, Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 15 sentimeter.

30. Dharma Wanita I RT 002/RW 01, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, dengan ketinggian air 30 sentimter.

Prakiraan Cuaca Jaksel dan Jaktim Hari Ini

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyampaikan peringatan dini agar masyarakat mewaspadai hujan disertai petir dan angin di wilayah Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, Selasa (22/9/2020) sore.

"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Jaksel dan Jaktim pada sore hari," demikian peringatan dini yang dilansir dari laman resmi www.bmkg.go.id.

Hujan diprediksi mengguyur wilayah Jakarta Selatan pada siang dan malam hari dengan intensitas sedang. Suhu berkisar 23-34 derajat Celcius dan kelembaban 70-95 persen.

Hujan di Jakarta Timur terjadi pada siang hari diperkirakan berskala ringan dengan suhu berkisar 22-33 derajat Celcius dan kelembaban 65-95 persen.

Jakarta Barat diprediksi akan diguyur hujan ringan pada siang dan malam hari dengan suhu berkisar 24-33 derajat Celcius dan kelembaban 65-96 persen.

Prakiraan cuaca di Jakarta Pusat dan Jakarta Utara berawan sejak siang hingga dini hari, kecuali Kepulauan Seribu yang diprediksi hujan pada dini hari.

Rata-rata suhu di tiga wilayah tersebut berkisar 24-33 derajat Celcius dengan kelembaban 80-90 persen.

Baca juga artikel terkait BANJIR JAKARTA atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH