Menuju konten utama

Bahas Skybridge, Ombudsman akan Pertemukan Lagi Pemprov DKI dan KAI

Ombudsman akan mempertemukan lagi Pemprov DKI dan PD Sarana Jaya dengan PT KAI untuk membahas penyelesaian masalah Skybridge Tanah Abang, pada Jumat besok.

Bahas Skybridge, Ombudsman akan Pertemukan Lagi Pemprov DKI dan KAI
Deretan kios siap huni di Skybridge atau jembatan penyeberangan multiguna (JPM) Tanah Abang di Jakarta, Kamis (22/11/2018). tirto.id/Andrey Gromico.

tirto.id - Ketua Ombudsman RI Perwakilan Jakarta Raya Teguh Nugroho menyatakan akan kembali menggelar pertemuan dengan Pemprov DKI Jakarta, PT Kereta Api Indonesia (KAI) dan PD Pembangunan Sarana Jaya.

Pertemuan guna membahas persoalan di pembangunan jembatan penyeberangan multiguna (Skybridge) Tanah Abang tersebut digelar, pada Jumat (30/11/2018). Ombudsman juga akan meninjau terlebih dulu Skybridge Tanah Abang sebelum menggelar pertemuan itu.

Pertemuan itu menjadi tindak lanjut dari sejumlah temuan Ombudsman yang telah disampaikan ke tiga pihak tersebut beberapa pekan lalu. Teguh berharap pertemuan Jumat besok menjadi ruang diskusi apabila masih ada masalah yang harus diselesaikan terkait dengan proyek Skybridge Tanah Abang.

Apabila memang masih ada pekerjaan rumah bagi ketiga pihak itu, Teguh berharap seluruhnya bisa disampaikan dalam pertemuan itu.

“Besok kita lihat. Kemarin Pak Yoory [Direktur Utama PD Pembangunan Sarana Jaya] bilang bahwa mereka sudah memenuhi semua permintaan PT KAI,” kata Teguh di Jakarta pada Kamis (29/11/2018).

Ombudsman ingin mendengar langsung tanggapan KAI soal klaim PD Sarana Jaya itu. Teguh berharap PT KAI juga telah melakukan persiapan untuk beradaptasi dengan keberadaan Skybridge Tanah Abang.

“Kalau nanti sudah siap, tinggal kapan ini para pedagang bisa dipindahkan ke atas. Tapi, kalau belum siap, kapan dan masalahnya apa saja. Kita hendak memastikan dengan melihat langsung ke lapangan,” kata Teguh.

Sementara itu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku telah mengetahui rencana pertemuan itu. Anies berharap semua masalah terkait Skybridge Tanah Abang dapat segera tuntas.

“Pertemuan itu untuk melihat apa-apa saja yang masih mandek, karena pembangunannya sendiri sudah selesai,” ujar Anies.

Baca juga artikel terkait PENATAAN TANAH ABANG atau tulisan lainnya dari Damianus Andreas

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Damianus Andreas
Penulis: Damianus Andreas
Editor: Addi M Idhom