Menuju konten utama
Baca Manga OP Chapter Terbaru

Baca Komik One Piece 1037 Bahasa Indonesia & Prediksi Ch. Terbaru

Baca Komik One Piece 1037 terjemahan bahasa Indonesia legal di MangaPlus mulai Minggu, 16 Januari 2022. Prediksi chapter terbaru: Luffy vs Kaido memuncak.

Baca Komik One Piece 1037 Bahasa Indonesia & Prediksi Ch. Terbaru
Cover Film One Piece. FOTO/wikipedia

tirto.id - Komik One Piece 1.037 terjemahan bahasa Indonesia dapat dibaca secara gratis dan legal di MangaPlus mulai Minggu, 16 Januari 2022 pukul 22.00 WIB. Dalam chapter terbaru One Piece ini diprediksi Perang Onigashima akan memasuki babak akhir. Duel Luffy sang kapten Kelompok Topi Jerami versus Kaido sang Gubernur Jenderal Bajak Laut Beasts segera mencapai klimaks.

Duel Luffy vs Kaido sudah berlangsung 3 kali. Dalam pertemuan pertama di Kuri, Kaido mengalahkan Luffy hanya dengan satu serangan Thunder Bagua.

Pertemuan kedua terjadi dalam Perang Onigashima. Kali ini, Luffy sudah mampu menggunakan teknik pancaran (emission) dan naibu hakairyoku (internal destruction) busoshoku haki. Namun, Luffy tetap saja tumbang oleh Kaido.

Menjelang jatuh, Luffy baru memahami teknik infusion (matoeru) haoshoku haki. Teknik ini membuat seseorang bisa menghajar lawan hingga terluka tanpa melakukan kontak fisik. Teknik inilah yang diterapkan Luffy dalam pertarungan ketiga dengan Kaido, masih di puncak Onigashima.

Berbeda dengan pertarungan pertama dan kedua, kali ini Luffy mampu mengimbangi Kaido bahkan ketika sang Yonko sudah menggunakan mode hybrid. Bagi pengguna buah iblis tipe zoan seperti Kaido, mode hybrid adalah bentuk terkuatnya.

Namun, yang masih menjadi misteri adalah ciri khas Kaido dengan sakenya. Sepanjang duel dengan Luffy, Kaido sama sekali belum menenggak sake. Ini kontras dengan imej Kaido yang selama ini ditanamkan: yaitu sosok peminum berat yang moodnya mudah berubah-ubah.

Jika Kaido menghadapi Luffy sembari mabuk atau minum sake, bisa jadi ini akan mengungkap hal-hal yang selama ini belum diketahui. Misalnya, apakah kebiasaan Kaido mabuk ini berkaitan dengan khayalan masa lalunya sebagai Joy Boy. Mungkin pula mabuknya Kaido terhubung dengan sesuatu yang berkaitan dengan Yamato.

Pertarungan ketiga Luffy dan Kaido hampir dapat dipastikan bakal berakhir dengan kemenangan sang kapten Kelompok Topi Jerami. Kemenangan itu mesti dilakukan Luffy ketika menghadapi bentuk terkuat Kaido dalam kondisi Kaido yang sesuai dengan gelarnya, "makhluk terkuat di dunia".

Hal yang tidak kalah penting adalah ujung Perang Onigashima. Dengan kekuatan kubu aliansi saat ini, usai menghadapi Bajak Laut Beasts, mereka akan kehabisan tenaga. Situasi ini tidak ideal karena CP-0 sudah masuk di Onigashima, sedangkan kapal perang Angkatan Laut juga mendekati Wa no Kuni.

Jika perang usai, lantas tidak ada bantuan untuk kubu aliansi, maka yang terancam adalah Wa no Kuni. Bukan tidak mungkin, Pemerintah Dunia ingin mencaplok negeri tersebut.

Ini jelas bertentangan dengan keinginan Kozuki Oden. Ia memang ingin membuka perbatasan Wa no Kuni agar negeri tersebut tidak lagi menerapkan politik tertutup. Namun, bukan berarti negeri tersebut akan tunduk ke dalam genggaman tangan Pemerintah Dunia.

Wa no Kuni semestinya merayakan kemerdekaan mereka usai Perang Onigashima, dengan kematian Kaido dan Shogun Kurozumi Orochi. Kondisi paling ideal adalah Kozuki Momonosuke menjadi shogun Negeri Wa, lantas Monkey D. Luffy mendeklarasikan negeri tersebut ada dalam teritorinya.

Untuk itu, butuh tenaga lebih agar dapat mencegah ambisi Pemerintah Dunia menguasai Wa no Kuni. Bisa jadi itu melalui armada besar Topi Jerami, tetapi mungkin pula muncul bantuan lain yang melebihi kekuatan kapal perang Angkatan Laut.

Bantuan yang paling cocok adalah Zunisha yang bergerak ke Wa no Kuni untuk mengungkap semua misteri, keterkaitan Klan Kozuki dengan Suku Mink, dan alasan hanya Momonosuke yang dapat memerintah gajah raksasa itu.

Zunisha terbukti mampu menghancurkan kapal perang Bajak Laut Beasts yang ditumpangi Jack ketika hendak menyerbu Mokomo Dukedom.

Adanya Zunisha juga akan memudahkan SWORD, armada rahasia Angkatan Laut yang tampaknya berseberangan dengan CP-0, masuk dan bertindak di Wa no Kuni. Bagaimanapun, meleburnya X-Drake ke dalam Bajak Laut Beasts selama time skip mustahil jika tidak dilanjutkan dengan pergerakan SWORD. Apalagi Drake baru saja tumbang oleh CP-0.

Baca Komik One Piece Chapter 1.037 Bahasa Indonesia

Manga One Piece Chapter 1.037 tersedia di platform MangaPlus mulai Minggu, 16 Januari 2022 pukul 22.00 WIB. Manga ini dapat dibaca dalam terjemahan bahasa Indonesia, Spanyol, Inggris, Thailand, dan Portugis (Brasil).

Berdasarkan data di MangaPlus, One Piece (versi bahasa Inggris) adalah manga dengan jumlah tayangan terbanyak di platform tersebut hingga Jumat (14/1/2022) pagi hari dengan total 694.568 views.

Manga karya Eiichiro Oda ini ada di atas My Hero Academia (Kohei Horikoshi) dengan 530.754 tayangan, Boruto: Naruto Next Generations (Masashi Kishimoto/Mikio Ikemoto) dengan 487.417 tayangan, dan Jujutsu Kaisen (Gege Akutami) dengan 407.718 tayangan.

Adaptasi Manga One Piece, anime One Piece tayang setiap pekan, tepatnya Minggu pukul 09.00 WIB. Anime ini, lengkap dengan takarir (subtitle) bahasa Indonesia dapat disimak secara legal dan gratis melalui streaming iQIYI.

BACA MANGA ONE PIECE CHAPTER TERBARU BAHASA INDONESIA

Baca juga artikel terkait ONE PIECE atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Film
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya