Menuju konten utama

Arsene Wenger Pelatih Tersukses Sumbang Piala FA Terbanyak

Wenger dikenal membawa dampak positif bagi persepakbolaan Inggris lewat sistem perbaikan gizi sekaligus diet dan ilmu pengetahuan olahraga bagi pemain The Gunners.

Arsene Wenger Pelatih Tersukses Sumbang Piala FA Terbanyak
Arsene Wenger [Foto/PA Wire/PA Photos]

tirto.id - Arsene Wenger dinobatkan menjadi pelatih paling sukses dalam sejarah Piala FA (The Football Association Challenge Cup) sejak musim kompetisi 1871-1872. Pada Minggu (28/5/2017) pagi WIB, Wenger sukses membawa klub Arsenal besutannya menang 2-1 lawan Chelsea.

Lelaki yang lahir di Strasbourg, Prancis, pada 22 Oktober 1949 itu mulai menjadi manajer/pelatih Arsenal pada 1996, dan mendapat sebutan sebagai tersukses dalam meraih berbagai gelar.

Dilansir dari Antara, sebagai mantan pemain sepak bola yang pernah merumput di Liga Utama Prancis (Ligue 1) periode 1978–1979, Wenger selama di Arsenal dikenal membawa dampak positif bagi persepakbolaan Inggris lantaran mengenalkan sistem perbaikan gizi sekaligus diet dan pemanfaatan ilmu pengetahuan olahraga bagi semua pemain The Gunners.

Karena itu, walau bukan warga negara Inggris, ia mendapat gelar bangsawan Officer of the British Empire dari Ratu Elizabeth II pada 2003. Titel itu diraih berkaitan dengan kontribusinya dalam mempertajam manajemen sepak bola di sana.

Wenger dalam ajang Piala FA, yang menjadi kompetisi tertua dalam sepak bola dunia, unggul satu trofi atas George Ramsay, yang memenangi enam Piala FA bersama Aston Villa.

Sekalipun demikian, kariernya belakangan ini banyak menuai kritik, termasuk dari Tony "Mr. Arsenal" Adams dalam buku yang baru saja dipublikasikan kelompok bisnis media The Sun.

Adams, yang 10 kali juara Liga Utama Inggris (Premier League) selama 19 tahun bersama The Gunners, menilai Wenger sebagai sosok pelatih yang lemah dalam menerapkan pertahanan.

Berikut daftar tujuh kesuksesan Wenger di Piala FA:

1997–1998 - Arsenal 2 vs Newcastle United 0;

2001–2002 - Arsenal 2 vs Chelsea 0;

2002–2003 - Arsenal 1 vs Southampton 0;

2004–2005 - Arsenal 0 vs Manchester Utd (Arsenal 5–4 MU dalam adu penalti);

2013–2014 - Arsenal 3 vs Hull City 2;

2014–2015 - Arsenal 4 vs Aston Villa 0;

2016–2017 - Arsenal 2 vs Chelsea 1.

Baca juga artikel terkait ARSENAL atau tulisan lainnya dari Yuliana Ratnasari

tirto.id - Olahraga
Reporter: Yuliana Ratnasari
Penulis: Yuliana Ratnasari
Editor: Yuliana Ratnasari