Menuju konten utama

Apa Itu Virus B117 Mutasi COVID-19: Gejala & Bagaimana Penularannya

Apa itu virus B117, apakah gejalanya sama dengan COVID-19?

Apa Itu Virus B117 Mutasi COVID-19: Gejala & Bagaimana Penularannya
Ilustrasi Virus corona. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Pakar Mikrobiologi dari Fakultas MIPA Universitas Padjadjaran Mia Miranti Rustana menyatakan temuan mutasi virus corona B117 di Kabupaten Karawang Provinsi Jawa Barat memiliki karakteristik replikasi dan penularan dua kali lebih cepat dari COVID-19.

"Dari sejumlah jurnal yang saya pelajari, untuk varian baru virus ini (B117) gejalanya sama, namun lebih cepat menular. Kalau virus biasa menular dalam waktu lima hari, ini dalam dua sampai tiga hari bisa menular ke orang," katanya, seperti dikutip Antara News.

Ia mengatakan, hasil penelitian sejak awal pandemi di Indonesia melaporkan bahwa virus corona diketahui memiliki jenis protein tertentu.

Varian B117 memperlihatkan karakteristik hilangnya gen 69 dan 70 yang membuat virus baru itu mempunyai kemampuan replikasi dan penularan dua kali lebih cepat.

Mutasi virus corona yang pertama kali ditemukan di Inggris pada September 2020 itu terjadi karena kemampuan berkembang biak di dalam tubuh manusia sebagai inang untuk mereplikasi diri.

Saat inangnya berubah, kata Mia, virus akan beradaptasi supaya bisa masuk dan menginfeksi inang untuk memperbanyak diri hingga terjadi mutasi virus.

"Virus corona memiliki kemampuan mutasi yang cepat karena ia mempunyai asam nukleat RNA yang secara teoritis memang lebih mudah bermutasi. Riset Harvard-MIT memperlihatkan virus corona bisa bermutasi dalam satu hingga dua bulan," katanya.

Mia belum dapat memastikan tingkat keganasan B117. Namun kemajuan teknologi dalam bidang deteksi dini COVID-19 masih sanggup mengenali varian virus baru tersebut.

"Alat tes cepat seperti antigen masih sanggup mendeteksi secara dini virus baru ini. Namun yang paling efektif memang PCR yang berbasis laboratorium," katanya.

Varian B117 yang diumumkan oleh Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono tepat peringatan setahun COVID-19 di Indonesia pada 2 Maret 2021 perlu disikapi masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan.

Upaya efektif mencegah perkembangbiakan virus corona yang paling efektif, menurut Mia adalah dengan menerapkan 5M seperti memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan dan mengurangi pergerakan ke luar rumah.

Dilansir New Scientist, gejala corona B117 sebagian besar sama dengan gejala yang sebelumnya dikaitkan dengan COVID-19, seperti batuk terus-menerus dan demam.

Jika Anda terinfeksi B117, risiko komplikasi Anda tetap sama. B117 tidak memiliki tingkat kematian atau tingkat gejala yang lebih tinggi dan kisaran gejala tampaknya sama dengan versi virus yang lebih umum yang telah beredar sejak awal 2020.

Terapi standar COVID-19 dan obat-obatan yang digunakan di rumah sakit juga tampaknya sama efektifnya dalam membantu orang dengan B117 pulih. Jika lebih banyak orang menjadi sakit karena infeksi virus ini, lebih banyak orang yang akan dirawat di rumah sakit.

Baca juga artikel terkait B117 atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH