Menuju konten utama

Anies Minta Media Sering Tanya soal Wagub DKI ke DPRD

Kursi wakil gubernur DKI Jakarta kosong semenjak ditinggal Sandiaga Uno maju sebagai Cawapres. 

Anies Minta Media Sering Tanya soal Wagub DKI ke DPRD
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan merespons isu lambannya pemilihan Wagub DKI Jakarta yang kursinya sudah hampir kosong selama setahun.

Anies mengatakan, saat ini proses pemilihan Wagub DKI Jakarta masih berada di ranah legislatif, yaitu DPRD DKI Jakarta.

"Ini Wagub prosesnya masih di DPRD jadi kami tunggu, menurut rencana, mereka akan melakukan sidang bulan Juli ini," kata Anies saat ditanya para wartawan di Balaikota, Jakarta Pusat, Senin (8/7/2019) sore.

Ia percaya orang-orang yang berada di DPRD DKI Jakarta sudah bertugas selama bertahun-tahun dan memahami permasalahan di Jakarta.

"Jadi kita tunggu saja hasilnya. Saya percaya, parpol mempertimbangkan secara amat serius nama-nama yang diajukan," ungkap Anies.

Oleh karena itu, Anies mendorong para wartawan untuk juga bertanya ke pihak DPRD bagaimana progres pemilihan Wagub DKI Jakarta.

"Makin sering teman-teman [wartawan] tanya, makin cepat bergerak kan. Mudah-mudahan pertengahan atau akhir Juli ini sidang dimulai, paripurna, dan saya siap untuk bekerja dengan siapa saja yang sudah diusulkan dan dipilih oleh DPRD," katanya.

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo sebelumnya menyindir kosongnya kursi wakil gubernur DKI Jakarta semenjak ditinggal Sandiaga Uno maju sebagai calon wakil presiden di Pilpres 2019.

“Harapannya, kami segera minta pada DPRD untuk segera mengagendakan proses pemilihan wakil gubernur,” ujar Tjahjo ditemui usai rapat paripurna istimewa DPRD DKI Jakarta dalam rangka HUT ke-492 DKI Jakarta, Sabtu (23/6/2019), seperti dikutip Antara.

Di sisi lain, politikus PDIP ini berharap Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bisa segera menyampaikan nama-nama usulan calon wakil gubernur.

“Nama-nama itu atas usulan partai pengusung ke DPRD, dan DPRD segera inisiatif untuk melakukan proses pemilihan sehingga wakil gubernur yang akan membantu Pak Anies sebagai gubernur agar jalan dengan cepat,” ujar Tjahjo.

Baca juga artikel terkait CALON WAGUB DKI atau tulisan lainnya dari Bayu Septianto

tirto.id - Politik
Reporter: Bayu Septianto
Penulis: Bayu Septianto
Editor: Alexander Haryanto