Menuju konten utama

Amalia Hernandez Koreograf Balet di Google Doodle Hari Ini

Amalia Hernandez merupakan seorang koreograf balet yang mendirikan Ballet Folklórico de México, kelompok tari yang kini mendunia.

Amalia Hernandez Koreograf Balet di Google Doodle Hari Ini
Amalia Hernandez. Foto/siempre.mx

tirto.id - Google doodle hari ini berhias penari dengan latar belakang warna-warni untuk meperingati seratus tahun seorang koreograf balet, Amalia Hernandez. Hernandez lahir di Meksiko City pada 1917 dan meninggal di kota yang sama pada 4 November 2000.

Meskipun Hernandez dilatih balet klasik sejak kecil, ia memutuskan untuk mengambil spesialisasi pada tarian tradisional Meksiko. Ia merupakan penggagas Ballet Folklórico de México, sebuah kelompok tari yang mendunia. Kelompok ini membawakan tarian balet dengan kostum tradisional Meksiko selama kurang lebih enam dekade.

Seperti dikutip dari Encyclopedia Britannica, Ballet Folklórico didirikan pada tahun 1952, dan di bawah kepemimpinan Amalia, kelompok tari ini menjadi grup tari Meksiko terbesar dan paling dihormati di dunia. Amalia berhasil menelurkan 40 tarian balet yang menggabungkan tradisi tari lokal dari sekitar 60 wilayah di Meksiko.

Sepanjang hidupnya, Hernandez mengabdikan diri untuk tarian balet. Selain memiliki kelompok tarian Ballet Folklórico de México, ia juga mendirikan sekolah balet Folkloric Ballet School in Mexico City pada 1968.

Bakat seni Amalia sudah terlihat sejak kecil, terlebih ia mendapat dukungan penuh dari ibunya. Ibunya kerap bercerita hal-hal terkait kesenian, ia juga mengajari Amalia kecil menyanyi, menari dan melukis. Di usia 17 tahun, Amalia masuk sekolah balet National School of Dance oleh Nellie Campobello. Tak sulit bagi Amalia untuk sekolah di sana karena ia berasal dari keluarga kaya, ayahnya merupakan seorang pengusaha terkemuka di Meksiko.

Namun, Amalia keluar dari sekolah tari itu setelah terlibat konflik dengan pemilik. Kemudian, ia mengajar di Fine Arts National Institute, tempat ia mengawali karir sebagai seorang koreograf tari balet modern. Sekian lama ia menjalani profesi ini, ia merasa tak puas. Ia pun mulai menekuni tarian tradisional Meksiko dan mendirikan ensambel Ballet Folklórico de México de Amalia Hernandez.

Ballet Folklorico de Mexico telah tampil di tempat-tempat paling bergengsi di dunia, mulai dari Opera House, Radio City Music Hall di New York, Dorothy Chandler Pavilion di Los Angeles, Auditorium Theatre di Chicago, hingga Bass Performance Hall di Fort Worth. Kelompok tarian ini adalah satu-satunya kelompok tari internasional yang telah mengunjungi AS setiap tahun dalam 12 tahun terakhir.

Tarian balet tradisional ciptaan Hernandez ini bisa dinikmati setiap Minggu pagi dan Rabu sore di The Palace of Fine Arts di Mexico City.

Baca juga artikel terkait GOOGLE DOODLE atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Humaniora
Reporter: Dipna Videlia Putsanra
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Dipna Videlia Putsanra