Menuju konten utama

Alfred Riedl Mantan Pelatih Timnas Indonesia Meninggal Dunia

Mantan pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl, meninggal dunia di Wina, Austria, pada Senin (7/9/2020) malam waktu setempat.

Alfred Riedl Mantan Pelatih Timnas Indonesia Meninggal Dunia
Mantan pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl. ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf/pd/16.

tirto.id - Mantan pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl, meninggal dunia di Wina, Austria, pada Senin (7/9/2020) malam waktu setempat, menurut laporan media olahraga Austria, Sport24. Juru taktik kawakan yang juga sempat membesut PSM Makassar ini wafat dalam usia 70 tahun.

Jelang kompetisi Liga 1 2019 musim lalu, Alfred Riedl sebenarnya nyaris menukangi Persebaya Surabaya. Akan tetapi, pelatih kelahiran Wina pada 2 November 1949 ini membatalkan niatnya dengan alasan kondisi kesehatan.

“Saya harus mengabarkan tentang keadaan kesehatan sekarang. Saya telah memeriksakan diri di rumah sakit di Wina sekaligus membahas aktivitas saya ke depan. Ternyata, dalam dua pekan, saya harus menjalani lagi operasi bypass jantung,” kata Riedl saat itu, dikutip situs web resmi Persebaya, Rabu (25/9/2019).

“Ini kabar buruk buat saya, juga buat Persebaya. Tapi, kesehatan harus saya utamakan. Saya sangat sedih dan kecewa tidak bisa memberikan kabar lebih baik,” lanjut pelatih yang dikenal tegas ini.

Karier Kepelatihan Alfred Riedl

Tim nasional yang pertama kali dibesut Alfred Riedl adalah Austria, sejak 31 Oktober 1990 hingga 9 Oktober 1991.

Kiprahnya sebagai juru racik Timnas Austria hanya bertahan selama 8 pertandingan internasional. Di bawah arahannya, Austria menelan 4 kekalahan, 3 kali hasil imbang, dan hanya sekali menang.

Pamor Alfred Riedl cukup menjulang ketika menukangi tim-tim nasional di Asia Tenggara, yakni Vietnam, Laos, dan Indonesia.

Vietnam dibesutnya tiga periode (1998–2000, 2003–2004, dan 2005–2007). Sedangkan Laos dua kali merasakan tangan dinginnya (2009–2010 selaku pelatih dan 2011–2012 sebagai direktur teknik).

Alfred Riedl membawa Vietnam mencapai 5 kali runner-up, yakni di Piala AFF (1998) dan King's Cup (2006), serta 3 kali di SEA Games (1999, 2003, dan 2005). King’s Cup adalah turnamen tahunan yang digelar oleh Federasi Sepak Bola Thailand sejak 1968. ;

Alfred Riedl & Timnas Indonesia

Di Timnas Indonesia, Alfred Riedl tiga kali dikontrak PSSI dalam periode yang berbeda, yakni 2010-2011, 2013-2014, dan 2016-2017.

Akan tetapi, sama seperti Vietnam, tim Garuda belum pernah dibawanya merengkuh gelar juara, termasuk trofi Piala AFF yang merupakan ajang sepakbola paling bergengsi di kawasan Asia Tenggara.

Prestasi terbaik Alfred Riedl bersama Timnas Indonesia adalah dua kali runner-up Piala AFF, yakni pada edisi 2010 dan 2016.

Pada 2010, Maman Abdurrahman dan kawan-kawan gagal juara Piala AFF setelah dipermalukan Malaysia. Enam tahun kemudian, Alfred Riedl kembali mengantarkan skuat Merah-Putih ke partai puncak Piala AFF, kali ini lawannya adalah Thailand..

Kendati belum sempat mengantarkan Timnas Indonesia juara, sosok Alfred Riedl dikenal oleh pencinta sepakbola nasional. Kini, pelatih berkharisma ini telah tiada. Rest in peace, Opa Riedl!

Baca juga artikel terkait ALFRED RIEDL atau tulisan lainnya dari Iswara N Raditya

tirto.id - Olahraga
Penulis: Iswara N Raditya
Editor: Agung DH