Menuju konten utama

Airlangga Optimistis Ekonomi Kuartal III-IV Bisa Tumbuh di Atas 5%

Airlangga Hartarto optimistis pertumbuhan ekonomi kuartal III dan IV dapat berada di atas 5 persen. Dengan demikian, keseluruhan tahun berada di 5,2 persen.

Airlangga Optimistis Ekonomi Kuartal III-IV Bisa Tumbuh di Atas 5%
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto. ANTARA/HO-BPMI Setpres/pri

tirto.id - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto optimistis pertumbuhan ekonomi kuartal III dan IV dapat berada di atas 5 persen. Dengan demikian, pertumbuhan ekonomi secara keseluruhan tahun dapat berada di 5,2 persen.

"Kalau untuk kuartal IV tentu kita juga optimis angkanya di atas 5 persen karena ini kita untuk mendapatkan 5,2 persen maka kuartal III dan kuartal IV itu harus di atas 5 persen," kata dia dalam Konferensi Pers Perkembangan Perekonomian Indonesia Terkini, di Kantornya, Jakarta, Jumat (5/8/2022).

Airlangga mengatakan, untuk outlook di kuartal ke III sendiri beberapa indikator perekonomian sudah dapat terlihat. Misalnya PMI Manufaktur Indonesia sudah berada di angka 51,3 atau lebih tinggi jika dibandingkan pada bulan sebelumnya di angka 50,2.

"Kemudian dari segi neraca yang relatif seluruhnya berada dalam posisi baik demikian pula dengan ketahanan eksternal yang terkait dengan jumlah devisa yang kita masih pegang," ujarnya.

Mantan Menteri Perindustrian itu melihat, ke depan perubahan harga komoditas juga masih relatif landai. Sehingga dengan demikian Indonesia masih bisa memanfaatkan komoditi booming.

"Dan dengan situasi seperti itu pemerintah tetap optimis di full year pertumbuhannya tetap di 5,2 persen itu bisa dicapai," tandasnya.

Baca juga artikel terkait PERTUMBUHAN EKONOMI atau tulisan lainnya dari Dwi Aditya Putra

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Dwi Aditya Putra
Penulis: Dwi Aditya Putra
Editor: Anggun P Situmorang