Menuju konten utama

600-800 Ribu PNS Pindah ke Ibu kota Baru, Ada yang Tetap di Jakarta

Menpan RB menyebut 800 ribu PNS yang akan pindah ke ibu kota baru, tetapi BKN justru menyebut jumlahnya hanya 600 ribu PNS.

600-800 Ribu PNS Pindah ke Ibu kota Baru, Ada yang Tetap di Jakarta
ilustrasi Pegawai Negeri Sipil (PNS). ANTARA FOTO/Siswowidodo

tirto.id - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB), Syafruddin mengatakan sekitar 800 ribu Pegawai Negeri Sipil (PNS) akan pindah dari kota Jakarta ke ibu kota baru di Kalimantan. Menurut dia, perpindahan PNS ke Kalimantan ini akan diikuti oleh semua kementerian lembaga.

"Kurang lebih hampir 1 juta orang. Sekitar 800 ribuan orang. Ya kalau semua kementerian lembaga pindah ya ASN pindah," ucap Syafruddin kepada wartawan saat ditemui di Hotel Westin pada Rabu (21/8/2019)

Syafruddin menyatakan, pemerintah akan memberi insentif bagi PNS yang mau ikut pindah ke ibu kota baru. Meskipun demikian, ia belum mau menyebutkan bentuk fasilitas apa yang akan disediakan pemerintah.

"Ya pasti negara menyiapkan lah," ucap Syafruddin.

Di sisi lain, Kepala Badan Kepegawaian Nasional (BKN), Bima Haria Wibisana menegaskan, tidak semua ASN akan pindah ke ibu kota baru. Pasalnya, ada ASN yang bertugas sebagai pelayanan publik sehingga mereka akan tetap melanjutkan kerjanya di Jakarta.

"Enggak semuanya. Yang pindah adalah yang tidak ada hubungannya dengan pelayanan publik. Yang pelayanan enggak bisa pindah," ucap Bima kepada wartawan saat ditemui di Hotel Westin pada Rabu (21/8/2019)

Soal jumlah PNS yang akan pindah, Bima punya angka berbeda dengan Syafruddin. Ia memperkirakan jumlahnya tak akan lebih dari 800 ribu, namun sekitar 600 ribu orang.

"Enggak banyak sebetulnya (jumlahnya). Enggak nyampe 1 juta. Perkiraan kami 600 ribu orang," ucap Syafruddin.

Baca juga artikel terkait PEMINDAHAN IBUKOTA atau tulisan lainnya dari Vincent Fabian Thomas

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Vincent Fabian Thomas
Penulis: Vincent Fabian Thomas
Editor: Alexander Haryanto