Menuju konten utama

4 Film Anak di Disney+ Hotstar Tahun Kelinci Air Januari 2023

4 film anak rekomendasi Disney+ Hotstar untuk Tahun Kelinci Air 2023: Zootopia, Bambi, Alice in Wonderland, dan Winnie the Pooh.

4 Film Anak di Disney+ Hotstar Tahun Kelinci Air Januari 2023
Zootopia. [Foto/films2digital.com]

tirto.id - Disney+ Hotstar memberikan rekomendasi film anak untuk Januari 2023, terutama dalam rangka Tahun Kelinci Air untuk perayaan Imlek dan Cap Go Meh 2023. Beberapa film yang ditampilkan di antaranya adalah Zootopia, Bambi, Alice in Wonderland, dan Winnie the Pooh.

Keempat film tersebut menampilkan karakter kelinci, sesuai tema yang diusung yakni untuk menyambut Tahun Kelinci Air pada 2023 ini. Kelinci merupakan salah satu dari 12 shio dalam penanggalan China selain tikus, kerbau, macan, kelinci, naga, ular, kuda, domba, monyet, ayam jago, anjing, dan babi.

Setiap shio dalam kalender China terdiri dari unsur-unsur khusus. Tahun 2023 ini adalah Tahun Kelinci dengan unsur air sehingga bisa disebut sebagai Tahun Kelinci Air yang dimulai pada 22 Januari 2023 hiingga 9 Februari 2024.

Rekomendasi Film Anak Bertema Kelinci di Disney+ Hotstar dan Link Nontonnya

Film-film ini bukan rilisan baru. Kendati demikian, kisah di dalamnya tetap menarik untuk disimak dari awal hingga akhir. Bagi pemirsa dewasa, sebagian tontonan tersebut mungkin menjadi film nostalgia yang pernah disaksikan saat muda.

Berikut ini film rekomendasi Disney+ Hotstar bertema kelinci beserta link nontonnya:

1. Zootopia (2016)

Zootopia memiliki rating cukup tinggi di IMDb dengan berada di skor 8.0/10. Film ini berkisah mengenai kehidupan di sebuah kota hewan. Kota ini mulanya damai, namun kemudian muncul kasus yang coba dipecahkan polisi kelinci pertama yang bernama Judy Hopps.

Film ini digarap bersama antara sutradara Byron Howard, Rich Moore, dan Jared Bush. Aktor suara yang mengisi tokoh di dalamnya antara lain Ginnifer Goodwin, Jason Bateman, Idris Elba, Jenny Slate, dan Nate Torrence.

Zootopia memenangkan Piala Oscar di Academy Awards 2017 dan telah mengumpulkan pendapatan global sebesar 1,025 miliar dolar AS.

Link nonton film Zootopia di Disney+ Hotstar

2. Bambi (1942)

Bambi merupakan salah satu film anak legendaris produksi Walt Disney. Film yang dirilis pada 1942 ini memang tidak menampilkan karakter kelinci sebagai sosok utama. Sebagaimana judulnya, karakter utama film ini adalah Bambi, seekor rusa putih.

Dikisahkan, Bambi menjelajahi dunia baru bersama teman-temannya, salah satunya adalah seekor kelinci bernama Thumper. Sosok Thumper memberikan pengaruh penting dalam jalan cerita film Bambi.

Bruno Girveau dalam Once Upon a Time Walt Disney (2006) menuliskan, Thumper adalah adaptasi Disney dari Friend Hare dalam novel karya Felix Salten berjudul Bambi, a Life in the Woods terbitan tahun 1923.

Bambi sendiri termasuk salah satu film legendaris Disney yang terbilang sukses dan ikonik. Bambi termasuk "10 Top 10" versi American Film Institute yang diumumkan pada Juni 2008. "10 Top 10" berisi 10 film terbaik Amerika di antara genre film klasik.

Link nonton film Bambi di Disney+ Hotstar

3. Alice in Wonderland (1951)

Alice in Wonderland juga film animasi klasik Walt Disney. Berdurasi 1 jam 15 menit, kisahnya diadaptasi dari buku The Adventures of Alice in Wonderland dan Through the Looking Glass karya Lewis Carroll. Tokoh sentral kartun ini ada pada seorang anak perempuan bernama Alice yang masuk ke dunia khayalan.

Suatu hari, saat Alice melamun, ia bertemu dengan kelinci putih yang berlari panik. Alice lalu mengikutinya dan tanpa diduga di masuk ke negeri ajaib. Di sana, Alice menemukan kehidupan baru nan unik dan berinteraksi dengan penghuninya yang memiliki karakter eksentrik.

Film tersebut memiliki rating 7.4/10 di IMDb. Di tahun 1952, animasi ini pernah masuk dalam nominasi Academy Awards dalam kategori Best Music, Scoring of a Musical Picture.

Link nonton film Alice in Wonderland di Disney+ Hotstar

4. Winnie the Pooh (2011)

Winnie the Pooh bercerita tentang kehidupan beruang madu bernama Pooh bersama teman-temannya. Mereka adalah Tigger, Rabbit, Piglet, Owl, Kanga Roo, dan Eeyore. Semua bersatu untuk menjalankan misi liar demi menyelamatkan Christopher Ron dari monster khayalan bernama The Backson.

Walt Disney Animation Studios pertama kali merilis film ini pada 1977 dengan judul The Many Adventures of Winnie the Pooh kendati sebelumnya Winnie the Pooh sudah dimunculkan beberapa kali dalam versi film cerita pendek.

Kemudian, Walt Disney Animation Studios merilis film versi terbaru Winnie the Pooh pada 2011 dan memiliki rating 7.1/10 di IMDb. Pendapatan film ini secara global telah mencapai 49,8 juta dolar AS.

Link nonton film Winnie The Pooh di Disney+ Hotstar

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Film
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Iswara N Raditya